Pati, 15 Agustus 2024. Polresta Pati mengadakan Rapat Kordinasi Lintas Sektoral Operasi Kepolisian Kewilayahan dengan Sandi Mantap Praja Candi 2024-2025 dalam rangka sinergi dan kolaborasi unsur Penyelenggara dan Pengamanan guna mewujudkan Pemilukada yang aman di Wilayah Kabupaten Pati. Acara tersebut diadakan di Aula Sanika Satyawada Polresta Pati. Pada kesempatan tersebut Ketua Pengadilan Negeri Pati Kelas IA Bapak Dr. H. Ahmad Syafiq, S.Ag., S.H., M.H. turut hadir beserta jajaran Forkopimda Pati lainnya.