Pengadilan Negeri Pati Kelas IA

Mahkamah Agung Republik Indonesia

PENGADILAN NEGERI PATI KELAS IA

Jalan Raya Pati - Kudus KM.3, Pati Jawa Tengah Kode Pos 59163
Telp/Fax. (0295) 381075; Email. info@pn-pati.go.id

Berpedoman pada surat Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum Nomor 77/DJU/SK/HM02.3/2/2018 Tentang Pedoman Standar Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) pada Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Negeri serta sebagai upaya dalam memberikan pelayanan yang prima dan berkeadilan kepada para pihak / pencari keadilan (Customer Focus) maka Pengadilan Negeri Pati semakin berbenah untuk dapat menampilkan dan memberikan wajah baru pelayanan terpadu Satu Pintu di Pengadilan Negeri Pati yang semakin baik dan prima.

ptsp 1

Pelayanan Terpadu Satu Pintu adalah pelayanan yang dilaksanakan secara terintegrasi dalam satu kesatuan proses dimulai dari tahap awal sampai dengan tahap penyelesaian produk pelayanan Pengadilan Negeri Pati melalui satu pintu.

ptsp 2

terdapat 4 (empat) meja pelayanan yaitu meja pelayanan kepaniteraan pidana yang mencakup pelayanan izin sita, izin penggeledahan, pelimpahan berkas perkara, upaya hukum biasa dan luar biasa serta grasi. Meja pelayanan kepaniteraan perdata yang mencakup pelayanan perkara gugatan, gugatan sederhana, permohonan, upaya hukum, permohonan somasi dan perkara eksekusi. Meja pelayanan kepaniteraan hukum yang merangkap sebagai meja informasi dan pengaduan yang mencakup pelayanan SK Khusus/insidentil, pendirian CV/UD/Akta lain-lain, Perubahan/pembuatan akta notaris (CV, UD, Akta lain-lain), akta dibawah tangan, ijin riset, ijin peliputan, pelayanan pembuatan surat keterangan.Dan yang terakhir adalah meja pelayanan kesekretariatan untuk pelayanan surat masuk bagian kesekretariatan.

YouTube
Instagram
Scroll to Top